Hubungan Kinerja Penyuluh Pertanian dengan Keberhasilan Kelompok Pemasaran Bersama Bahan Olahan Karet Rakyat (Bokar) di Kabupaten Kuantan Singingi

  • Meli Sasmi Universitas Islam Kuantan Singingi
  • Haris Susanto Universitas Islam Kuantan Singingi
Keywords: kinerja, keberhasilan, kelompok, bokar

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Kuantan Singingi bertujuan menganalis hubungan antara kinerja penyuluh dengan keberhasilan kelompok pemasaran bersama bokar dalam mengembangkan usaha pemasaran dan menganalis hubungan masing-masing faktor:Pengetahuan, keterampilan, motivasi, sikap, jarak tempat tinggal, dan fasilitas dengan kinerja penyuluh pertanian dalam pengembangan kelompok pemasaran bokar di Kabupaten Kuantan Singingi. Penelitian dilakukan dengan metode survey dengan mengumpulkan data primer dan sekunder. Responden petani dalam penelitian ini ditentukan secara proposional yaitu 10% dari setiap kelompok pada masing-masing kecamatan yang diteliti. Jumlah sampel ditentukan berdasarkan rumus Slovin. Analisis data yang digunakan yaitu uji koefisien korelasi jenjang Spearman (rs). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kinerja penyuluh pertanian berhubungan positif dan berpengaruh sangat nyata terhadap keberhasilan kelompok pemasaran bersama bokar dalam mengembangkan usaha pemasarannya di Kabupaten Kuantan Singingi, hal ini dengan kinerja yang tinggi penyuluh mampu membina usaha kelompok dan mengembangkan usaha-usaha produktif dengan pemanfaatan modal dari hasil penjualan bokar sehingga dapat meningkatkan sumber pendapatan kelompok pemasaran tersebut. Hubungan kinerja penyuluh pertanian berhubungan positif dan berpengaruh nyata dengan pengetahuan, keterampilan, motivasi, sikap sedangkan jarak tempat tinggal dan fasilitas tidak berpengaruh nyata namun memiliki hubungan positif. Hal ini jarak dan fasilitas bukan merupakan sesuatu hal yang dapat menghalangi kegiatan dan semangat penyuluh dalam mengembangkan kelompok pemasaran bersama bokar di Kabupaten Kuantan Singingi.

References

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi. 2016. Data Statistik Kabupaten Kuantan Singingi. BPS. Teluk Kuantan.

Consuole, G.S. 1993. Pengantar Metode Penelitian. Jakarta: Universitas Indonesia Press.

Hubeis, A.V. 2007. Motivasi, kepuasan dan produktivitas kerja penyuluh lapangan peternakan. Jurnal: Media Peternakan 31(1).

Mangkuprawira, T.B. Sjafri, dan A.V. Hubeis. 2007. Manajemen Mutu Sumber Daya Manusia. Jakarta: Penerbit Ghalia Indonesia.

Mardikanto, T. 2009. Sistem Penyuluhan Pertanian. Surakarta: Sebelas Maret Universitas Press.

Riduwan. 2010. Metode dan Teknik Menyusun Tesis. Bandung: PT Alfabeta.

Subandono. 2006. Motivasi: Bagaimana Cara Meningkatkannya. Jakarta: Penerbit HC.

Published
2019-01-30
How to Cite
Sasmi, M. and Susanto, H. (2019) “Hubungan Kinerja Penyuluh Pertanian dengan Keberhasilan Kelompok Pemasaran Bersama Bahan Olahan Karet Rakyat (Bokar) di Kabupaten Kuantan Singingi”, Unri Conference Series: Agriculture and Food Security, 1, pp. 127-133. doi: 10.31258/unricsagr.1a17.